Iri Hati

Kisah Para Rasul 5:17-26

 

Kadang kita berpikir iri hati hanya terjadi dari orang yang kurang beruntung kepada orang yang beruntung, dari orang miskin kepada orang kaya, dari orang yang lemah kepada yang kuat, dll. Namun, dalam bacaan kita hari ini yang terjadi sebaliknya: Imam Besar dan pengikutnya yang punya kuasa malah iri hati kepada rasul-rasul yang saat itu bukan siapa siapa. Ini juga mengingatkan kita ketika raja Saul iri hati kepada0 Daud yang hanya tentaranya. Kadang manusia mengingini apa yang dia tidak miliki padahal dia sudah punya yang lebih. Kadang iri hati datang di tengah kondisi yang tidak masuk di akal tapi nyata.

 

Iri hati ternya bisa melanda siapa saja dan bisa membuat orang menjadi tidak bisa tidur dan tidak damai sejahtera hanya karena keinginan yang tidak masuk akal. Ini juga yang diingatkan TUHAN dalam 10 perintah ALLAH dalam Keluaran 20:17: “Jangan mengingini rumah sesamamu; jangan mengingini isterinya, atau hambanya laki-laki, atau hambanya perempuan, atau lembunya atau keledainya, atau apapun yang dipunyai sesamamu.”

 

Doa Bapa Kami mengajarkan kita untuk hidup dengan makanan yang secukupnya, bukan makanan mewah dan enak yang berlebihan. Mari kita menikmati hidup bersama TUHAN dalam perjalan di dunia ini dengan hati bersyukur dan bebas dari iri hati yang membuat kita hidup dalam rupa rupa penderitaan yang tidak perlu. Mari kita bersama hidup dengan apa yang kita butuhkan dan bukan lagi apa yang kita inginkan. Banyak hal dan masalah kita bisa hindari hanya dengan mengelola hati dan keinginannya yang seringkali tidak masuk akal. (SDC)

 

DOA :
Tuhan, ajar kami selalu bersyukur untuk anugrah dan kemurahan-Mu. Amin.